Pemerintah Kota Batu Terus Dorong Pemulihan Ekonomi

Selain wabah Covid19 yang ada, Walikota Batu dalam rapat paripurna bersama DPRD, juga menjelaskan beberapa factor penyebab menurunnya kondisi perekonomian yang ada di Kota Batu. Hal ini disampaikan didepan anggota DPRD Kota Batu dalam paripurna yang berlangsung secara offline tersebut.

Pemerintah Kota Batu Terus Dorong Pemulihan Ekonomi
Pemerintah Kota Batu Terus Dorong Pemulihan Ekonomi

AGROPOLITAN.TV - Dalam penjelasannya, Walikota Batu Hj Dewanti Rumpoko, menyampaikan ada beberapa faktor yang menjadi penyebab menurunnya kondisi perekonomian Kota Batu diantaranya adalah adanya kebijakan untuk pengendalian persebaran Covid-19 yang hampir terjadi di seluruh Indonesia khususnya beberapa kota besar yang merupakan penopang ekonomi nasional termasuk Kota Batu yang masuk dalam Zona Anglomerasi Malang Raya melalui kebijakan PPKM Mikro yang dilanjutkan dengan penerapan PPKM yang didasarkan pada tingkat atau level dari kondisi pandemi Covid-19 di suatu daerah.

Dengan penerapan PPKM tersebut akan membatasi pergerakan orang salah satunya melalui kebijakan work from home bagi sektor non esensial, pembatasan kapasitas dan jam opererasional tempat usaha dan hiburan, pembatasan kegiatan pembelajaran dan kegiatan peribadatan serta kegiatan sosial budaya termasuk kebijakan untuk tetap tinggal di rumah (stay at home). Dengan adanya kebijakan ini, maka secara otomatis konsumsi dan investasi juga terganggu termasuk pergerakan orang dan barang menjadi terbatas. Sementara motor ekonomi di Kota Batu adalah sektor pariwisata yang sangat beragantung pada tingkat kunjungan wisatawan.

LIHAT VIDEO BERITA DI SINI

Dengan adanya kebijakan pembatasan yang diikuti pembatasan kegiatan operasional bahkan sampai dengan penutupan tempat hiburan, maka sangat berdampak pada tingkat kunjungan wisata ke Kota Batu. Guna mengatasi masalah ekonomi tersebut, maka Pemerintah Kota Batu akan terus berupaya untuk mendorong pemulihan ekonomi daerah supaya bisa pulih kembali, namun tetap memperhatikan kondisi epidemilogis Covid-19 yang sampai saat ini masih belum berakhir. Keduanya harus berjalan secara berimbang dan beriringan satu sama lain.

Sebab perekonomian bisa tumbuh dan pulih apabila pandemi Covid-19 mampu dikendalikan dan diturunkan. Sebaliknya, apabila kondisi pandemi ini masih terus berlangsung dan eskalasinya semakin meluas, maka ekonomi juga akan semakin tertekan dan sulit untuk bisa tumbuh optimal.

Abraham Patrikha ATV