Kenang Abdul Malik Fadjar, UMM Launching 3 Buku

Dalam rangka Hari Guru Nasional yang jatuh pada Kamis kemarin, Universitas Muhammadiyah Malang menggelar peluncuran tiga buku. Selain dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, peluncuran ketiga buku ini juga untuk mengenang mantan Rektor UMM, mendiang Abdul Malik Fadjar.

Kenang Abdul Malik Fadjar, UMM Launching 3 Buku
Kenang Abdul Malik Fadjar, UMM Launching 3 Buku
AGROPOLITAN.TV - Dalam rangka Hari Guru Nasional yang jatuh pada Kamis kemarin, Universitas Muhammadiyah Malang atau UMM menggelar peluncuran tiga buku. Selain dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, peluncuran buku ini juga untuk mengenang mantan Rektor UMM, mendiang Abdul Malik Fadjar.

Ketiga buku yang diluncurkan ini memang dikhususkan untuk mencatat perjalanan Abdul Malik Fadjar selama mengabdi di dunia pendidikan. Karena selama 57 tahun usia UMM, kampus ini telah memiliki sejarah yang panjang dan memiliki tradisi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, yang tak lepas dari sosok Abdul Malik Fadjar.

LIHAT VIDEO BERITA DI SINI

Refleksi Hari Guru Nasional yang bertajuk "Mengenang Sang Guru Bangsa Abdul Malik Fadjar" ini, digelar secara hybrid di Hall Dome UMM.

Selain itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menyempatkan hadir secara daring dan turut serta menceritakan pengalamannya bersama mendiang Abdul Malik Fadjar.

Wakil Rektor satu UMM, Syamsul Arifin berharap dengan adanya acara ini, seluruh peserta dapat terus merawat jejak langkah Abdul Malik Fadjar. Mengingat kehadiran Abdul Malik Fadjar sangat menginspirasi kaum intelektual di UMM.

Benaya Harobu ATV