Dinkes Tuntaskan Vaksinasi 1-2 Dan Mulai Kick Off Vaksin Booster

Dinas Kesehatan Kota Batu menggelar vaksinasi massal untuk semua kalangan warga masyarakat Kota Batu, baik anak anak hingga lansia. Dengan beragam jenis vaksin yang disediakan mulai pfizer, sinovac, astrazeneca dan moderna. Langkah ini dilakukan agar warga yang belum mendapat vaksin lengkap (vaksin pertama dan kedua), bisa tuntas. Dan vaksin ketiga atau vaksin booster bisa mulai dibagikan.

Dinkes Tuntaskan Vaksinasi 1-2 Dan Mulai Kick Off Vaksin Booster
Dinkes Tuntaskan Vaksinasi 1-2 Dan Mulai Kick Off Vaksin Booster

AGROPOLITAN.TV - Masyarakat Kota Batu mulai menerima vaksin dosis ketiga atau vaksin booster dari Dinas Kesehatan Kota Batu. Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga ini dilaksanakan di graha pancasila, balaikota among tani pemkot batu. 

Sebelum membagikan vaksinasi booster Dinas Kesehatan Kota Batu, menggelar vaksinasi massal  untuk semua kalangan warga masyarakat Kota Batu, baik anak-anak hingga lansia. Dengan beragam jenis vaksin yang disediakan mulai pfizer, sinovac, astrazeneca dan moderna. Langkah ini dilakukan agar warga yang belum mendapat vaksin lengkap (vaksin pertama dan kedua), bisa tuntas.

Pemberian vaksinasi booster sendiri di mulai hari ini (Kamis-13 Januari 2022) dimana sebagai awal sebanyak 100 ASN Pemkot Batu dan juga kepala dinas mendapat jatah pertama untuk merasakan vaksin booster. Nantinya vaksinasi booster ini akan digelar secara bertahap dengan sasaran seluruh masyarakat Kota Batu.

Kepala Dinas Kesehatan Batu Drg. Kartika Trisulandari menerangkan vaksin dosis ketiga yang diterima berbeda dengan vaksin dosis 1 dan 2 atau disebutnya vaksin primer. Jika vaksin premier mendapatkan sinovac, maka dosis ketiga pilihannya astrazeneca dan pfizer. Kalau primiernya astrazeneca, pilihannya untuk dosis ketiga moderna atau pfizer. Vaksin dosis ketiga ini kapasitasnya separo ukuran dosis vaksin primer. Astrazeneca 1.25 mililiter, pfizer 0.15 mililiter sedangkan moderna 0.25 ml.

Kepala dinas kesehatan menambahkan warga yang menjadi prioritas mendapat vaksin booster adalah lansia dan warga yang memiliki komorbid. Komorbid diprioritaskan karena resiko jika terpapar Covid-19 lebih tinggi.

Di tengah gelombang munculnya varian omicron, vaksin dosis ketiga sangat penting untuk diberikan. Meski sejauh ini masih belum ada laporan temuan varian omicron di Kota Batu.

Sementara itu kick off vaksinasi booster yang digelar di Graha Pancasila Balaikota Among Tani, nampak antusias diikuti sejumlah ASN dan kepala dinas di lingkungan pemkot batu. Layaknya pemberian vaksin sebelumnya. Seluruh peserta yang sudah terdaftar secara online, harus menjalani screening kesehatan sebelum mendapatkan vaksin ketiga yang disesuaikan dengan jenis vaksin pertama dan kedua yang mereka dapatkan sebelumnya.

Meski tidak diwajibkan, namun dinas kesehatan berharap warga masyarakat bisa memanfaatkan kesempatan ini, dan mendapat vaksin booster, untuk mengurangi resiko terpapar Covid-19 yang parah.

Ary Punka Aji ATV